Undang Kelompok Masyarakat Sipil, SIS Kumpulkan Masukan Perkuat DRAFT SOP Sekretariat Bersama
Swandiri Inisiatif Sintang melakukan Roadshow bersama NGO pada Senin, 3 Juli 2023 di Kantor SIS. Yang di hadiri oleh Rainforest Alliance, Langkau Onet, FKMS, CSF, AMAN, SFC, dan GIAN. Adapun tujuan pertemuan ini untuk mengumpulkan input guna memperkuat Draft SOP dan Draft Renstra Sekretariat Bersama Multipihak Pembangunan Lestari Kabupaten Sintang. yang akan dijadikan sebagai bahan diskusi seri pertemuan Teknis Tim MSF pada tanggal 7 Juli 2023 mendatang.
pada prosesnya banyak sekali input yang didapatkan dalam diskusi tersebut. juga peserta bersepakat untuk penamaan Draft SOP sebagai “Draft SOP Payung Sekretariat Bersama Multipihak Pembangunan Lestari Kabupaten Sintang”. setidaknya terdapat 7 SOP yang disepakati, pertama SOP Arah Pembentukan Sekretariat Bersama Multipihak, kedua SOP Struktur Organisasi, ketiga SOP Tugas dan Peran, keempat SOP Pengelolaan Sumber Daya, kelima SOP Komunikasi dan Publikasi, keenam SOP Pengelolaan Data dan Informasi, terakhir SOP Monitoring dan Evaluasi.
Harapannya dengan adanya Draft SOP Payung Sekretariat Bersama Multipihak Pembangunan Lestari Kabupaten Sintang sebagai dasar maka tatakelola Sekber dapat berjalan lebih baik dan terstruktur dalam aspek kebijakan, komunikasi di dalamnya, dan kewenangan antara NGO dan OPD dalam mengakses data dan informasi.