TREND TANAM SAWIT DI PEKULAI DAN BANGKITNYA SEMANGAT KELOMPOK TANI

Tim Pendamping Desa Swandiri Inisiatif Sintang mulai melaksanakan lanjutan kegiatan Pemetaan lahan persil petani swadaya di Desa Pekulai Bersatu yang nantinya akan diteruskan dengan program Penguatan dan pengorganisasian kelompok petani kecil untuk menerapkan praktik kelapa sawit berkelanjutan. Pemetaan dilakukan dengan metode survey dan observasi lapangan menggunakan drone dan GPS Selama 25 hari, kemudian data peta digital akan diolah menggunakan QGIS 3.22 quantum sebagai salah satu syarat bagi petani swadaya untuk pendaftaran STDB.

Baca Selengkapnya

SIS mengumpulkan dan mengidentifikasi Data Petani untuk Pendaftaran STDB di Desa Jaya Mentari

Saat melakukan identifikasi di dusun-dusun, sinkronisasi waktu menjadi hambatan yang dihadapi melihat kebiasaan beraktivitas masyarakat yang mayoritas bekerja sebagai petani menjadi tantangan tersendiri sebab tipikal petani suku Dayak biasanya menghabiskan waktu yang cukup lama diladang dan…

Baca Selengkapnya

USAID SEGAR lasanakan Pelatihan Penilaian Aspek Pasar Dan Bisnis Dalam Pengembangan Penghidupan bagi Lembaga Mitra di Kalimantan Barat

Memanfaatkan Potensi Hutan sebagai bagian dari bentuk pengelolaan yang dapat memberi dampak penghidupan bagi khususnya pada aspek ekonomi masyarakat yang tinggal di wilayah sekitar hutan perlu diperkuat dengan adanya suatu model bisnis yang melihat aspek penting dari pelestarian alam dan tidak bertentangan dengan mandat lokal dan mendukung praktek-praktek pelestarian lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sosialisasi Proyek dan Free Prior and Informed Concern (FPIC) Desa Jaya Mentari.

Desa Jaya Mentari Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat, Desa Jaya Mentari pemekaran dari Desa Gurung Mali dan terdiri dari empat kampung enam dusun (dusun Sungai buaya, Petinggi arai, Landau arai, Tri bakti ,Serpang,dan Pulau Bersatu) jarak dari kampung ke kampung lainnya sekitar 5 sampai 10 menit, masyarakat desa jaya Mentari mayoritas  Dayak seberuang.

Baca Selengkapnya

Tata kelola yang Berdaulat di Pekulai Bersatu

11 – 12 Februari 2023 Swandiri Inisiatif Sintang (SIS) mulai melakukan sosialisasi proyek Sustainable Environtment Government Across Region (SEGAR) dan FPIC di desa pekulai bersatu Kecamatan Tempunak, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat. Bertempat di balai desa Kegiatan ini melibatkan setiap elemen masyarakat desa mulai dari perwakilan kelompok tani, pemerintah desa, tokoh masyarakat, tokoh adat dan kelompok perempuan desa Pekulai bersatu.

Baca Selengkapnya

FPIC sebagai Langkah Awal Saling Mengenal dan Berkolaborasi yang SIS lakukan dalam program USAID SEGAR di 4 Desa di Kecamatan Tempunak

Sustainable Environmental Governance Across Regions (SEGAR) atau Aktivitas Tata Kelola Lingkungan Berkelanjutan adalah kegiatan kerjasama antara Pemerintah Indonesia melalui BAPPENAS dan Pemerintah Amerika Serikat melalui USAID, Swandiri Inisiatif Sintang (SIS) merupakan salah satu pelaksana kegiatan dari Project USAID SEGAR di Provinsi Kalimantan Barat dengan tema besar “Meningkatkan Peran Masyarakat dan Petani Untuk Memperkuat Konservasi Tembawang Berbasis Masyarakat dan Rantai Pasok Komoditas Berkelanjutan di Kabupaten Sintang”

Baca Selengkapnya

Pemetaan Partisipatif sebagai Upaya Perlindungan Hutan dan Pembangunan Desa, Langkah awal yang dilakukan di Desa Gurung Mali.

Desa Gurung Mali merupakan desa yang berada di Kecamatan Tempunak Kabupaten Sintang Kalimantan Barat dengan mayoritas penghuninya bersuku Dayak Seberuang yang hidup dengan memanfaatkan hutan dari generasi ke generasi. Hutan sendiri memiliki banyak fungsi bagi masyarakat Desa Gurung Mali mulai dari sosial budaya, fungsi religius, ekologi, dan ekonomi dengan banyaknya potensi yang ada didalam suatu areal mulai dari potensi hutan, tanah, air, dan udara.

Baca Selengkapnya

SIS menyelenggarakan Rapat Koordinasi Untuk Mengembangkan Aksi Kolaborasi Dengan Instansi Pemerintah Kabupaten Sintang dan Pemangku Kepentingan Terkait Lainnya

Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat merupakan salah satu dari empat kabupaten yg menjadi menjadi wilayah kerja proyek USAID Sustainable Environmental Governance Across Regions (SEGAR). Swandiri Inisiatif Sintang (SIS) merupakan salah satu pelaksana bagi proyek USAID SEGAR di kabupaten Sintang. Di delapan bulan awal proyek, SIS akan melaksanakan rencana kerja dengan tematik “Meningkatkan Peran Masyarakat dan Petani Untuk Memperkuat Konservasi Tembawang Berbasis Masyarakat dan Rantai Pasok Komoditas Berkelanjutan di Kabupaten Sintang” di 4 Desa (Jaya Mentari, Pekulai Bersatu, Sungai Buluh dan Gurung Mali) di Kecamatan Sepauk dan Kecamatan Tempunak.
Sebagai salah satu agenda awal dari rencana kerja, SIS menyelenggarakan Rapat Koordinasi Untuk Mengembangkan Aksi Kolaborasi Dengan Instansi Pemerintah Kabupaten Sintang dan Pemangku Kepentingan Terkait Lainnya .

Baca Selengkapnya

Lakukan Pengukuran Indeks Kinerja Forum, FORSTAR Mengalami Peningkatan Pada Tata Kelola Pengorganisasian dan Manajemen Kolaboratif.

Pengukuran Indeks Kinerja Forum sebagai bentuk dari Evaluasi, Pembelajaran sekaligus Perbaikan menjadi unsur penting dalam pengelolaan sebuah Forum bagi Kelompok Masyarakat Sipil agar upaya-upaya peningkatan dan penguatan dapat terencana dan diwujudkan dalam kondisi sosial yang dinamis dan banyaknya isu-isu yang berkembang di daerah maupun di skala Nasional.

Baca Selengkapnya

SIS diundang dalam persiapan Unggah Data Geospasial pada Website Geoportal Kabupaten Sintang

Salah satu aspek terpenting dalam upaya pembangunan adalah ketersediaan data, dalam upaya-upaya membangun komitmen bersama dan merumuskan satu kebijakan proses pengelolaan data merupakan fungsi yang sangat strategis oleh karena itu ketersediaan data sebagai dasar perencanaan, pelaksanaan, evaluasi adalah hal yang terpenting dan utama, salah satu bentuk data tersebut adalah data geospasial, yaitu data tentang lokasi geografis, dimensi, atau ukuran, dan/atau karakteristik objek alam, dan/atau buatan manusia yang berada di bawah, pada, atau di atas permukaan bumi. menyadari hal tersebut melalui dukungan Kalimantan Forest Project Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan UNDP, Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang melalui Sekratriat Bersama Multi Pihak Pembangunan Lestari melaksanakan workshop persiapan dan unggah data Geospasial pada web Geoportal Kabupaten Sintang pada bulan desember yang lalu.

Baca Selengkapnya